Minggu, 05 Desember 2021

Membuat Resume Mendunia

 

Pertemuan 25

Hari/Tanggal    :    Senin, 29 November 2021
Materi              :    Membuat Resume Mendunia
Nara Sumber   :    Ms. Phia
Moderator        :    Aam Nurhasanah
Penulis             :    Fatmawati

Malam ini merupakan pelatihan kelas belajar menulis pertemuan ke-25. Pertemuan kali ini dimoderatori oleh Ibu Aam Nurhasanah yang mendampingi nara sumber cantik dengan segudang prestasi yang dimilikinya yaitu Ms. Phia yang akan menyampaikan materi tentang “Membuat Resume Mendunia”.

Ms. Phia dikenal dengan sang bilingual blogger yang menguasai beberapa bahasa asing dan satu-satunya peserta yang menulis resume menggunakan bahasa Inggris. Ms. Phia salah satu peserta terbaik alumni gelombang 20 yang membuat 2 buku dengan versi Inggris dan Indonesia. Tulisan beliau bisa dilihat pada link berikut : https://msphia-bilingualblogger.blogspot.com/2021/09/create-effective-and-professional-e-mail.html. dan  https://msphiablog.wordpress.com/2021/09/08/sukabumi.

Tulisan Ms. Phia di WordPress alhamdulillah mendapatkan respon yang positif dan menyenangkan dari beberapa penulis luar negeri, bahkan ada yang mengirim email dari Penulis Rusia, Jerman, dan Australia.

Menulis dalam bahasa Inggris merupakan cara Ms. Phia untuk membiasakan menggunakan bahasa ini,  agar bisa lebih berkontribusi dalam mengenalkan Indonesia lebih luas, serta adanya keyakinan bahwa dengan menguasai English kita tidak akan dijajah di negara sendiri.

Artikel Ms. Phia di blog yang berisi  tentang bagaimana cara bertelepon dalam Bahasa Inggris dalam waktu 24 jam memiliki 876 viewers. Itu dapat dilihat pada link berikut : https://msphia-bilingualblogger.blogspot.com/2021/10/making-phone-call-and-appoinment-in.html. Ini yang membuat tulisan Ms. Phia di blog dibilang mendunia sama Om Jay dan Tim karena dikomentari oleh beberapa penulis asing.

Seseorang menganggap menulis dalam Bahasa Inggris itu sulit karena semua hanya ada di fikiran kita. Kita harus merubah mindset bahwa menulis dalam Bahasa Inggris itu adalah sesuatu yang mudah dan dapat dilakukan oleh siapapun yang memiliki kemauan. 

Insecurity itu biasanya muncul karena kita merasa kurang menguasai, kurang bisa, dan kurang kurang lainnya yang dirasa membebani pikiran. Tentunya dalam penggunaaan English itu insecure karena kita jarang menggunakannya. Menghilangkan insecurity dapat dilakukan dengan cara berani mencoba berbicara atau menulis dalam bahasa Inggris, benar atau salah urusan belakangan, fokus pada tujuan dan percaya pada kemampuan diri. Kalau tidak mulai kapan mau jadi bagusnya ?

Ada beberapa aplikasi yang bisa di gunakan untuk menulis dalam Bahasa Inggris antara lain :

1. Google Translate
2. U Dictionary
3. Webster Online Dictionary
4. Oxford online Dictionary

Dengan aplikasi tersebut, menulis dalam bahasa Inggris semudah seperti menulis dalam bahasa Indonesia. Aplikasi tersebut tidak hanya translate per kata namun dalam kalimat yang panjang pun bisa dilakukan translate. Walaupun kecanggihan teknologi dengan aplikasi penerjemah sudah mempermudah menulis dalam bahasa Inggris, keberadaan seorang translator sangat dibutuhkan karena translatorlah yang bertugas memperindah tulisan berbahasa Inggris dengan pemilihan diksi yang sesuai.

Sebuah tulisan bisa mendunia jika ditulis dengan bahasa yang dimengerti oleh mayoritas masyarakat di dunia dan bahasa itu adalah Bahasa Inggris. Semoga materi ini dapat menginspirasi untuk bisa membuat tulisan yang bisa dikenal oleh dunia. Semoga Alloh SWT. Senantiasa membimbing kita. Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Motivasi Belajar

Pengertian Motivasi Belajar Motivasi belajar adalah keseluruhan daya penggerak dari dalam diri siswa untuk melakukan aktivitas belajar dan m...