Sabtu, 05 November 2022

Kiat Sukses Menjadi Guru Inspiratif

Kiat Sukses Menjadi Guru Inspiratif

Malam ini terdapat kegiatan Webinar yang diselenggarakan oleh IGTIK PB PGRI dengan tema "Kiat Sukses Menjadi Guru Inspiratif" yang disampaikan oleh Ibu Rita Wati, S. Kom.

Menurut beliau ada beberapa tips untuk mempersiapkan diri untuk mengikuti lomba guru inspiratif, yaitu :

1. Membaca juknis dengan sebaik-baiknya agar inovasi yang kita buat sesuai dengan tema.

2. Buatlah judul yang seksi dan menarik.

3. Buatlah Best Practice sesuai tema dalam bentuk video.

4. Tuangkan Best Practice dalam artikel ilmiah populer.

5. Lakukan editing video, dan jika masih belum mahir untuk mengedit video bisa minta bantuan atau berkolaborasi dengan teman yang ahli di bidang IT.

6. Tunjukkan alat/bahan pendukung dari karya yang kita buat.

7. Tampilkan kebermanfaatan dari inovasi yang kita lakukan yang membuat orang lain terinspirasi untuk melakukan hal yang sama bahkan lebih baik dari yang kita buat. 

8. Yakin juri bahwa inovasi yang kita lakukan sangat inspiratif.

9. Mulai menulis dan menerbitkan buku.

Beliau juga menyampaikan tentang trik pada saat presentasi, yaitu :

1. Buatlah presentasi yang semenarik mungkin dan berbeda dari orang lain.

2. Sampaikan presentasi dengan tenang dan meyakinkan.

3. Tunjukkan keberhasilan terhadap inovasi yang kita lakukan.

4. Tampilkan bahan, alat pendukung seperti Buku, aplikasi, dan program.

5. Jawab pertanyaan juri dengan jelas, singkat dan padat.

6. Berikan closing statement yang menginspirasi.

Materinya betul-betul bagus dan menarik sehingga menginspirasi guru-guru yang lain untuk melakukan inovasi pembelajaran.


Fatmawati, S.Pd. (SMA N 1 Sumberejo Kabupaten Tanggamus)

Tanggamus, 5 Maret 2022


Sumber :

www.fatmawati.my.id (5 Maret 2022)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Laptop ASUS Selalu di Hati

Kemajuan ilmu dan teknologi membawa kehidupan manusia ke era dunia digital. Hampir semua aspek kehidupan manusia menggunakan media digital, ...